INI ALASAN RAJA SALMAN TEMUI ORMAS LINTAS AGAMA

adsense 336x280
https://sgimage.detik.net.id/community/media/visual/2017/02/24/41a20c1d-84b9-459c-ac6a-c4f867c5c8b5.jpg?w=780&q=90
Jakarta - Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin memastikan pemerintah akan memfasilitasi pertemuan antara Raja Salman Bin Abdulaziz Al-Saud dengan tokoh agama. Raja Salman direncanakan akan menemui tokoh-tokoh agama Islam dan lintas agama.

Lukman menjelaskan Raja Salman akan terlebih dahulu menemui tokoh agama Islam. Pertemuan akan digelar di Istana Negara, Jakarta, Kamis (2/3) malam. Presiden Joko Widodo akan menjadi mediator dalam pertemuan tersebut.

"Pertemuan Kamis siang setelah beliau (Raja Salman) dari DPR, menuju masjid Istiqlal, dari Istiqlal ke Istana dan Presiden yang jadi host pertemuan itu," kata Lukman usai menghadiri pelantikan Ketua MA di Istana Negara, Jakarta, Rabu (1/3).

Lukman menjelaskan, tokoh yang hadir dalam pertemuan itu merupakan tokoh dalam ormas yang berada di lingkungan Majelis Ulama Indonesia (MUI) termasuk pimpinan MUI, Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah.

Sementara, pertemuan antara Raja Salman dengan tokoh lintas agama akan digelar pada Jumat (3/3). Pertemuan dilakukan setelah salat Jumat.

"Untuk tempatnya masih kita jajaki," katanya.

Tujuan pertemuan tersebut, lanjut Lukman, bertujuan untuk menyamakan pandangan bahwa agama mengajarkan kedamaian bukan malah justru dijadikan alat oleh pihak tertentu untuk melakukan hal-hal negatif.

"Sekaligus tujuan untuk menciptakan peradaban dunia yang penuh kedamaian. Upaya kita untuk menanggulangi tindak kekerasan, terorisme, ekstremisme akan lebih kita teguhkan melalui pertemuan tadi itu," tukasnya. [ded/Merdeka.com]
adsense 336x280

0 Response to "INI ALASAN RAJA SALMAN TEMUI ORMAS LINTAS AGAMA"

Posting Komentar

pesan