Sesuai Aturan Ahok Ikut Sambut Raja Salman, Adakah yang Sewot?

adsense 336x280
 
Jakarta - Presiden Joko Widodo diperkirakan tidak akan didampingi Ibu Negara saat menyambut kedatangan Raja Salman dari Arab Saudi, 1 Maret nanti.

Menurut tradisi, Raja tidak diperkenankan menyalami lawan jenis yang bukan muhrimnya.

Lalu siapakah yang akan bersama Presiden nanti? Sesuai dengan protokol, maka Gubernur Basuki Tjahaja Purnama akan ikut saat menyambut lawatan bersejarah raja negeri Timur Tengah ini.

Menurut penulis hysebastian dalam artikelnya di seword.com, apabila Ahok jadi bertemu dengan Raja Salman, maka akan ada pihak-pihak yang -mengutip istilah hysebastian- "kebakaran jenggot".
Menurut penulis ini, mereka adalah Rizieq Shihab Cs.

"Tentu hal ini akan membuat Rizieq CS akan kebakaran jenggot. Mengapa kebakaran jenggot? Karena klaim-klaim sebelumnya yang diutarakan oleh kuasa hukumnya bahwa Rizieq ingin menemui Raja Arab. Hal ini dibantah oleh Dubes Arab Saudi. Jangan sampai deh #TeamRizieq mengatakan bahwa Dubes Arab Saudi tidak mewakili keinginan Raja Arab," tulisnya.

Ia menambahkan, selain Rizieq Shihab yang kebakaran jenggot, ada juga satu orang lagi yang mungkin akan panas, merupakan saingan dari Pak Ahok.

"Siapa lagi kalau bukan Anies Baswedan? Ia memiliki darah Arab, muslim, cerdas, dan santun. Ia pun akan melihat hal ini," tulisnya.

Malaysia Dikunjungi Pertama
Malaysia menghamparkan karpet merah untuk Raja Arab Saudi Salman Abdulaziz Al-Saud, yang hari ini tiba di negara itu untuk melakukan kunjungan empat hari.

Perdana Menteri Malaysia Datuk Seri Najib Tun Razak dan Menteri Pertahanan Malaysia Datuk Seri Hishammuddin Tun Hussein menyambut kedatangan Raja Salman di Bunga Raya Complex, Kuala Lumpur International Airport (KLIA).

Malaysia adalah negara Asia Tenggara pertama yang dikunjungi Raja Salman sejak naik takhta tahun 2015. Dia datang bersama delegasi beranggotakan 600 orang yang meliputi bagian dari rumah tangga kerajaan dan menteri-menteri kabinet dalam kunjungan yang akan berakhir 1 Maret.

Lebih dari 100 kendaraan disiapkan untuk menyambut kedatangan rombongan Raja Salman, yang datang ke Malaysia untuk memenuhi undangan Yang di-Pertuan Agung Sultan Muhammad V.

Raja Arab Saudi yang terakhir mengunjungi Malaysia pada 2006 adalah Raja Abdullah Abdulaziz Al-Saud. Raja Faisal Abdulaziz Al-Saud mengunjungi Malaysia tahun 1970. (TribunNews)

adsense 336x280

0 Response to "Sesuai Aturan Ahok Ikut Sambut Raja Salman, Adakah yang Sewot?"

Posting Komentar

pesan